gurauan

source: google images.


musim semi
musimnya para petani
musimnya para pengembara
yang siap pergi dan pulang

malam ini tanpa lilin
hari ini terasa sepi
lebih terlebih sumuk
membuat adik menangis tanpa alasan

yang barusan pergi
adalah paman
adik ayah 
yang berkunjung

sabar sabar dahulu
waktu yang terbaik
adalah milik semesta
manusia tidak ikut campur

rabun menjadi kenyataan
saat sore sudah menyambut
anak kucing yang menuntun
sembari nenek jalan sangkut-sangkut

bila esok masih ada
semoga napas lega
adalah yang terbaik
walaupun secangkir gelas air

Komentar

Postingan Populer