Perihal;


source: google images

Ah.. rasa sakit seperti itu sudah biasa
Kejutan-kejutan yang datang, telah membuatku mati rasa
Kejadian yang aku alami, kejadian yang aku terima
Yang aku temukan, pada akhirnya masa lalu berubah karma

Yang aku hindari, yang aku nikmati
Sinaran kedua bola mata menjadi tak pasti
Antara sang hidup dan sang mati
Tanpa sadar semuanya membuatku mengerti.

Datang kepadaku, kenali diriku perlahan
Jangan takut, walau aku terbiasa sendirian
Karena semuanya telah aku persiapkan
Namun tinggal aku yang belum menentukan

Aku tak ingin menuntut apapun
Tapi cukup mengerti, jangan sentuh apapun
Bebas nikmati sebebasnya, aku akan menuntun
Tapi kembali lagi, jangan pernah renggut rasa nyaman

Orang pasti berubah, sedangkan prinsip tidak
Langkah yang diambil, sikap yang bertindak
Tak selamanya yang telah tua telah bijak
Dan hidup adalah tentang abu-abunya akhlak.

Komentar

Postingan Populer