SANA SINI: Zhong -Li, That first love of mine about Taiwan.


Kesempatan selalu akan datang dan tidak selalu terbatas dua kali.

Cuaca mendung dan tidak berapa lama, hujan rintik seperti bulu bulu itu pun turun juga. Tiada dusta, gue selalu ingin kembali ke kota ini dan akan selalu berpikiran seperti itu yang biasanya perasaan ini hadir di waktu gue akan pergi atau meninggalkan kota penuh memori ini. Jatuh cintaku pertama kali untuk Taiwan dan Zhongli adalah mak comblangnya.

District Zhongli adalah district di Kota Taoyuan, berada di utara Taiwan ini dan tidak terlalu jauh dengan Taipei. Baru beberapa waktu lalu tepatnya Bulan Juli ini. Gue menginjakkan kaki lagi di  kota ini, karena ingin hang-out, chills chills duls dengan adik gue yang kebetulan berada di Taiwan dalam rangka Study tour.

Walaupun tujuan sebenarnya ingin gembira ria di Taipei, gue sempatkan mengkoneksikan ingatan itu kembali, cinta~~

Zhongli..

Cokelat.. cokelat.. bangunan tua.
Mendung yang mengingatkan
Melepas kelam dari iblis
Berubahkan sekitar jadi lebih baik
Kota yang memberi memori
Dan sterilisasi kelam jadi bening
Dan pesan rindu sebagai titipan

Zhongli selalu begitu, tidak banyak yang berubah. Mungkin ada, tapi tidak untuk kenangan manis. Orang orang selalu sama, grasak-grusuk selalu sama dan rasa ingin kembali juga selalu sama. Yahh grasak-grasuk, karena ada memori tersembunyi disini selalu datang untuk mengisi kembali dan mengambilnya~


Dua hari kabur dari realita menuju Taipei bersama adik gue. Lama tak bertemu, saling bertukar cerita dan membuat cerita seru untuk jadikan kenangan di suatu hari nanti. Dia yang juga base camp tour nya berada di Kota Zhongli tepatnya di Chien Hsin University of Science and Technology.

Eh adik juga hari ini ultah. Jadi tepatnya, gue langsung post saja tulisan ini ke internet sembari doakan dia yang terbaik, sehat selalu, positif luar dan dalam, sukses buat apa yang dibuat asalkan positif dan terbaik dan bahagia, amin. #71018

Teruntuk Zhongli, semoga kelak kita berjumpa lagi. Dengan cerita yang baru, senyuman baru dan kamu Zhongli jangan menghilang dulu ataupun gue. Kita kelak harus ketemu dengan harapan dan hal yang baru namun tetap dengan kenangan yang lama dan harus menemani.  

Komentar

Postingan Populer