Cepat berjaya

source: google images.


Pergi jauh... mengejar apa yang ingin gue kejar, selalu idealis bukan egosentris semata. Gue punya sejuta bahkan se-milyar keinginan yang ingin sekali gue capai, semuanya berada di langit impian milik gue, -diri sendiri. Gue hanya anak biasa, selalu mengalami kesulitan, selalu punya kesusahan, bahkan punya luka tersendiri dan gue selalu ingin untuk bertumbuh dan "tercerahkan".

Gue sejauh ini selalu mencoba untuk menikmati hidup, apapun itu, sekecil dan se-detail apapun itu. Gue tau ini semua masih awal, namun biarkan gue melakukan apa yang mau gue lakukan. Se-tidak-penting apapun bagi orang lain, gue berusaha tak terpengaruh negatif vibe yang mereka sebarkan barusan tersebut. Resah dan cemas karena ketidak-nyamanan penyebaran vibe dari manusia lain itu, bukan berarti gue langsung down atas perlakuan mereka.

Gue tidak mudah terpengaruh, gue punya prinsip, gue hanya merasa tidak nyaman atas aksi gila manusia-manusia lain, itu saja.

Dimulai dari perhatian pada kesehatan diri sendiri, satu langkah satu hari, tak apa pelan asal pasti. Dari kesehatan perlahan ke kebiasaan yang lain, ini semua proses yang menyakitkan, melemahkan dan menghancurkan, namun buahnya akan indah dan hasilnya kelak pasti manis, semoga saja. Karena bagi gue, ini self-love yang murni, walaupun gue tak menutup diri ada self-love self-love yang lain, gue support aja mah.

Gue sensitif, jadi apa? Gue men-detail, jadi masalah bagimu? Gue berbeda dengan kepercayaan-mu, terus kamu mau apa? Gue tidak peduli apa maumu, kamu tak ada sangkut-pautnya bagi diri gue, gue tau yang terbaik untuk gue sendiri, yang buruk gue perbaiki, yang baik gue usahain terus bertahan dan sebisa mungkin tidak mengusik orang lain, gue mencintai diri ini sepenuhnya.

Sore ini hujan, tepat saat ini, hujan lebat. Dan gue yang selalu ingin mencoba menikmati apapun, ohya, intermezzo kesalahan adalah pasti, namun pilihan untuk mengubah kebiasaan dan diri untuk lebih baik dan perbaikan, adalah hanya diri sendiri yang tau seluruhnya. Seperti hujan saat ini sebagai penyeimbang bagi teriknya matahari yang terus-menerus me-matung di langit kota beberapa hari ini. 

Lelah yah istirahat, ngantuk yah tidur, penasaran yah bertanya, lapar yah makan, haus yah minum, suka ataupun tidak suka yah utarakan. gue berusaha untuk seperti ini menjadi diri sendiri dengan kontrol. Gue tak ingin terlalu me-ribet-kan sesuatu, gue tak benci ribet, gue hanya ingin lebih memudahkan hidup, menjauh dari tekanan dan ego-ego tak penting, yang menggerogoti hidup. Namun gue tetap berusaha tak sok tahu dan menghargai segala pilihan hidup orang lain, gue juga masih belajar.


  1. Akhir tahun sebentar lagi, hari kasih sayang Natal juga sebentar lagi, gue ingin sejuknya perasaan Natal dimulai dengan perbaikan diri, lebih menghargai hidup, menghargai orang lain, lebih punya rasa kemanusiaan, motivasi diri tertentu. Belajar sedikit bodo-amat, tetap tersenyum dan berdoa. Cepat berjaya untuk diri sendiri. dan harapan-harapan yang baik untuk tahun depan dari dalam hati. God bless me, God bless my 2020. 

Komentar

Postingan Populer