Yo 2019!

Awal bulan 2019

Doa-doa, pujian-pujian. Segala yang terbaik untuk 2019.

Awal bulan adalah segar dan positif serta segala hal baik yang baru, segala hal adalah doa yang terbaik untuk 2019. Makin berkembang, makin baik lagi dalam mengembangkan diri dan bisa lebih menjadi diri sendiri namun dengan versi yang lebih baik. 



Akhir bulan lalu, 2018. Nikmat bisa mengakhiri tahun dengan kembali ke kampung halaman merasakan segalanya, nikmat, aroma dan rasa-rasa yang hanya ada di kampung halaman, hihi~

Hidup cuma sekali, gue harus pergunakan sebaik mungkin. Bisa soal rohani, jasmani, jiwa dan raga, tahun ini gue yakin baik dan semua hal bisa bangkit lagi. Terkadang krisis, bencana dan kekacauan yang kita rasakan adalah sebuah pelajaran yang mesti kita rasakan untuk bisa kembali lebih baik seperti sedia kala, amin~



Harapan serta doa untuk tahun 2019 adalah Baik, semua yang disekitaran segalanya tentang positif dan hal-hal yang negatif semakin berkurang lagi, kesehatan gue dan keluarga tetap terjaga, dalam hal apapun menjadi lebih baik dari sebelumnya, psikologi terjaga dan sembuh dari segala kacau dan untuk gue, keluarga dan bumi pertiwi, tetap terjaga, baik-baiklah semua, gue doakan terbaik untuk semuanya. 

Rohani, jasmani, pikiran, hati dan jiwa, meningkat baiklah dan semakin belajar dari pengalaman selain itu juga, sembuhlah gue dari segala akibat dari goncangan-goncangan yang telah berlalu serta senja harus kembali oranye! 

2019 sekali lagi, gue doakan aman, tentram dan damai. Untuk gue yaitu sehat selalu, selalu positif, gue lekas sembuh dari yang lalu serta ingat akan Semesta selalu dan mimpi-mimpi ataupun harapan dan apa yang diseriusin ada hasil, ada pengembangan serta positif. Untuk Keluarga gue, tetap positif dan baik menjadi lebih baik, sehat menjadi lebih sehat dan roda yang berputar cepatlah berkunjung lagi ke Puncak! Amin. 




Untuk Indonesia, kita berbeda namun kita adalah satu, saudara! 
Harus tetap akur dan semakin adem, Indonesia juga harus selalu asri dan nyaman, semakin terbuka, menyebar cinta dan hal positif, Indonesia juga mesti membaik dari segala hal-hal yang berat dan melukai, Indonesia juga harus tetap menjadi negeri yang manis, ramah dan damai agar juga turis senang berkunjung dan menjadi pusat liburan lagi, hahaha. 

Negeri kita terlalu Indah dan jangan lagi dirusak oleh orang atau oknum yang terlalu sempit pemikiran dan jahat! Jangan lagi biasakan buang sampah sembarangan, kita mesti jaga lingkungan kita, negeri kita harus Indah! 

Gue Cinta Indonesia, kerabat, keluarga, kampung halaman, gue juga Cinta segala bentuk seni karena tak ada batasan dan tentunya gue cinta gue. Doa dari gue untuk yang tercinta adalah yang terbaik, yang manis dan yang membangun. 

2019 baik-baiklah untuk gue, sekitar gue dan negeri ini. God Bless All! ~~~

Komentar

Postingan Populer