Fenomena maya saat ini

Kepanikan lagi dan lagi melanda
Membuatku mengigil menikmati
Sudut pandang orang yang berbeda
Kadangkala melukai mereka sendiri

Sungguh, lagak sok jagoan sekali
Ingat diatas langit masih ada langit
Tak ada salahnya dalam menghargai
Norma rakyat bukan budaya bandit

Aku punya pemikiran sendiri
Sama seperti kau dan orang lain
Aku dan kau bersama disini
Dan bukan dalam kesendirian

Lingkaran sinis sebuah fenomena
Akan selalu ada menghantui
Semua seperti menginggau disana
Tak mengerti saudara jauh terlukai

Hentikan semua keparahan ini
Belajar terbuka, terbiasa mau mengerti
Bukan untuk marah-marah lalu pergi
Dan mengutuk atau  mengancam untuk mati 

Komentar

Postingan Populer