July #throwback
source: google images.
Setelah aku berada dipikiran tenang dan situasi yang normal, aku sebenarnya merasa bersyukur kepada bapak dan ibuku dan support adik-adikku, bahwasannya aku pernah tinggal di Taiwan (luar negeri) waktu itu, untuk melanjutkan pendidikan...
Gencar-gencar perubahan, tak muluk-muluk, tak juga mesti orang tahu, sesuatu yang aku kerjakan, baik untuk diri sendiri, berkembang ke-arah baik yang aku mau, yang aku butuhkan juga, aku ingin menjalani masa hidup yang tenang, ingin sekali sebetulnya sehat jasmani dan rohani, itu mengapa aku berusaha-keras melakukan apapun untuk mendapatkannya.
Aku bisa menerima diri sendiri, lebih tepatnya terus berusaha untuk menikmati hidup se-utuhnya. Aku belajar, menambah wawasan dan hal lainnya, walaupun aku share cerita ini di-blog pribadi, sebetulnya aku juga terlebih-lebih nyaman untuk keep, karena tujuanku segala yang aku perbuat hanya untuk diriku sendiri, tak perlu pengakuan keras dari orang lain, namun aku tak ingin berkata aku tulus atau tidak, aku biasa saja.
Bukan berarti aku naif ataupun ego untuk mengakui aku bisa hidup sendiri, ah~ terlalu sok rasanya jika seperti itu, aku menghargai sahabat dan keluarga-ku terlebih- adik dan sepupuku, kita tumbuh bersama soalnya. I need all my relatives. Aku bisa ber-sosial kok, namun tetap dalam jangkauan yang sedikit, jaringan kecil namun kualitas. Aku tak apa aneh dan berbeda dari mayoritas, aku malah senang sebetulnya jadi diri sendiri ini, asalkan aku tetap waras dan terjaga, itu saja. I love me :)
Bulan lalu, bagiku lebih spesial dari bulan-bulan lainnya, Yah bulan dimana aku merayakan hari jadi. Terlebih, kebetulan, banyak sekali warna dan banyak kejadian yang aku alami di bulan lalu ini, aku merasakan aku semakin bertumbuh dan tak melulu soal umur, seriusan. Aku yang dimana menemui penyelamat di bumi-ku, konsultasi segala hal, luka, kesedihan, harapan dan penemuan diri sendiri.
Bulan lalu, bergulat dengan luka-trauma, masa lalu sampai diri sendiri. Aku sedikit demi sedikit mengenal siapa diriku sendiri dikarenakan masa lalu yang terombang-ambing, berjuang habis-habisan, tapi aku bersyukur-bersyukur sekali, jujur 90%. Aku berterima-kasih, perlahan aku menjadi manusia yang lebih baik dan semoga bersahaja (multi-tafsir). Dengan tulus, aku bersyukur, aku bisa mencintai hari-hariku lebih berwarna lagi, walaupun aku tetap cinta dengan hitam, putih dan abu-abu itu.
Bulan kembali berganti, aku hanya berharap, kesehatan jasmani dan rohani, lindungi keluarga kecilku, sejahtera-lah kita-kita ini, harapan selalu ada, yang baik dan positif. Berkuranglah rasa cemas yang tak berarti ini, kumohon. Adik-ku juga akan mulai berkuliah, lindungi fisik dan pikiran dia juga beri semangat dan cinta kepada apa yang akan dia hadapi dan jalani, Amin.
Untuk aku dan adik-ku yang bertambah umur sejak bulan lalu, lindungi kami, Buatlah kita bisa menikmati hidup, yang baik, menikmati diri kita seutuhnya, tak perlu hadiah dan pengakuan yang berlebihan apalagi kurang, cukup sepenuhnya pada diri kita sendiri saja tentunya semakin baik, memiliki diri kita sendiri itu penting, karena tak berlebihan, namun kita fokus dan cinta pada diri sendiri dan tujuan baik kita, itu saja.
Dari aku yang tak masalah jika tak normal, aneh, berbeda dari mayoritas sosial ini, asalkan aku waras, tidak toxic dan berguna bagi siapa yang ingin aku tujukan. ^^
Untuk Vniict a.k.a Justin: Mantap kuliah-nya, jaga diri sendiri, fokus terus berkarya visual maupun seni berbasis kanvas ataupun kertasnya, tetap tenang dalam pikiran dan jiwa, jadi pribadi yang lebih baik lagi, perbesar langkah perkecil ego. ohya, tetap ingat rumah ingat darimana kamu berpijak dulu, Sorry belum bisa sekali jadi kakak yang baik dan masih minim kata mengayomi. But, aku tahu kamu bisa untuk paham dan kelak bisa mengerti. Kamu keren jadi diri sendiri!
Untuk Niel a.k.a Nathan: Semangat SMA nya, moga kelak tercapai menjadi bisnis-kiawannya, menjadi baik itu baik tapi berlebihan malah jadi tidak baik, thx udah jadi kawan curhat dan tukar pikiran-nya (biasa bersama Justin juga), jadi ladang pembuangan cemas dan ragu, haha respect. Tetap jadi diri sendiri juga, jangan berubah okay, berubah lebih baik tak masalah. sip~
Untuk Nuel a.k.a Alex: Atlet basket kebanggaan keluarga dirimu, tetap humble! Tetap berproses, fokus mungkin sudah jadi bagian dirimu, jadi tetap belajar dan berkembang terus, moga betulan jadi atlet IBL atau jadi NBA kali, amin. Tetap ingat keluarga kecilmu, bapak dan ibu serta adik-adikmu yang sudah pasti support kamu habis-habisan walaupun dalam hati, percayalah~

Komentar
Posting Komentar