Gejolak kawula muda

source: mr. brainwash. google images

Tindik yang tiga kali aku tusuk, yang pada akhirnya gagal semua
Dokter tak menyarankan aku melakukannya, itu tidak sehat katanya
Tapi dia tahu aku pemuda liar, jadi akhirnya dia biarkan saja kelakuanku
Resah yang terpancar dari wajah dokter, malah membuat aku merasa kaku

Gitar yang ingin aku pelajari pada akhirnya tak pernah jadi karena sulit
Maka itu aku mulai dari sang ukulele yang tiga tahun tak serius aku mainkan
Sebab depresi keburu membawa aku berkelana selepas itu aku semakin terlilit
Depresi dan ulahnya berhasil mengubah sudut pandang yang telah aku temukan

Kini aku kembali mencari diriku sendiri, temukan senyuman yang terlelap
Hidup terhimpit seperti ini tak sehat pikirku, eksistensi nyata dalam ramalan
Luka, luka, luka pada akhirnya senyuman aku temukan di dalam kamar gelap
Musik hipster juga petikan gitarnya yang cepat agar maha karya bisa terciptakan

Karya adalah tekad dan aku suka dengan jalan ini
Seperti burung dalam sangkar yang lepas terbebas
Mungkin saja terpenjara dan harapan tak ada lagi 
Namun jati diri terlalu besar dan tak mudah dirampas

Mengingat langit akan berganti warna dalam hanya satu hari
Cobaan demi cobaan adalah penuh makna dan aku ucapkan terima kasih
Waktu juga bergerak tak bisa menunggu, terkadang kita tak menyadari
Pada akhirnya aku akan menikmati proses dan menjadikannya kekasih

Hari esok dan segala tetek-bengek kejadiannya, aku telah siap
Seni dan awan kabut yang satu frekuensi itu telah siap menunggu
Resah juga gelisah adalah hobi bagi seniman macam aku yang sigap
Seniman yang kuat dengan bacot-bacot yang ribut hanya dalam pikiranku

Aku tegaskan lagi eksistensiku, yang mudah muram dan tak terharapkan lagi
Namun aku kuat dengan hobi-hobiku, yang kuat dengan segala macam cobaan
Kita lihat sepuluh tahun nanti pada diriku,lihat aku dan segala kepasrahaan elegi
Menjadi orang gila atau mungkin menjadi Thierry Guetta dalam dunia kesasteraan. 

Siapa tahu? 

Komentar

Postingan Populer