Snowbang




 boleh aku menjengukmu?

di rumah sepi sendirimu

kau yang tinggal sebatang kara

dan tongkat kayu ‘tuk menyeka jalanan


tidak hanya lingkunganmu

dirimu pun begitu

jika malam kembali

hanya lilin kecil yang temanimu membaca


suratku yang kau balas kemarin

sudah tiba di kotak suratku

belum aku baca

nanti akan aku baca


salju turun 365 hari

hanya ada hari-hari menarik

yang mampu merubahnya 2 hari berbeda

untuk menjadi lebih hangat


untuk menemukan kesempurnaan hidup

kau pergi keluar kota ‘tuk mencarinya


kau dan bilik nyamanmu

sepi dan terbiasa

teman teman serigalamu juga

setia menjaga dirimu


lima belas jumlahnya

ada yang beranak lagi

ada yang terlalu tua

kau seperti bulan bagi mereka


kenalkan aku pada mereka 

supaya mereka tak menerkamku

jika aku tiba padamu

sebab aku setia padamu

Komentar

Postingan Populer