Projek 75%

Ambil saja langkah kegirangan
Alihkan kedamaian pikirnya
Cukuplah diri meragu-raguan
Tak apa-apa kasih tau saja

Langit biru semua terasa buram
Embun di pagi hari terasa lama 
Dan Mentari senja sudah terbenam
Tinggalah malam hening rasanya

Semangat luar sana tak goyahkanku
Yang disini meratap sendu tak menentu
Masa depan perlahan membunuhku
Hilang jiwa tak tertahan menggerutu

Aku berusaha hidup di saat ini
Namun isi kepalaku berpikiran lain
Aku dan isi kepala jarang berdamai
Dia akan menjebakku ke dimensi lain

Sudah gila rasanya jalan ini
Masa depan, manusia lain dan tujuan
mengacaukan pelan-pelan tapi pasti
Bukan rasa kasihan namun pengharapan

Sedikit isi hati kutumpahkan
Yang semoga esok hari sudah berbeda
Dari hari ini yang tak pernah kuinginkan
Hanya demi sebuah kebaikan diri saja

Komentar

Postingan Populer