hahaha

source: google images. betta fish pixabay.


jujur aku bosan
mataku suram
ingatanku pudar
perutku bundar

aku hanya ingin 
menghabiskan waktu
hingga tak sering-sering 
kembali

hingga aku bisa tertawa
seperti di bulan maret lalu
walau ia menyusup 
destruktif

jika hujan
turun sekali lagi
mungkin tidurku
nyenyak

tidak tahu kalau 
lem setan
begitu kuat
hingga mencopot kulitku

jika aku 
tidak hilang pikiran
ingin rasanya 
membanting gelas kaca

jika aku 
waras
mungkin hidup
tidak semenarik itu

Komentar

Postingan Populer