ujung-ujungnya
source: google images. match. wikipedia.
batang kayunya
itu amarah
menghabiskan nyawa
ujung-ujungnya
energi
habis sendiri
dan memuai
sayang-sesayang-sayangnya
titik luhur itu
merebak tak lagi murni
tak lagi merona
usut punya usut
hantu jenaka
yang tertawa
berhasil
ujung-ujungnya
tulang-belulang
kesakitan
dan linu-linu
ujung-ujungnya
terjebak
lingkaran setan
setan pun bingung
badan bergidik
hati lesu kebingungan
tak ada lagi kepasrahan
yang ada mode darurat

Komentar
Posting Komentar