we are young (5)

source: google images.


jika bulan
menertawakanku
apakah itu mengurangi
keindahannya di mataku?

hasil renunganku
sepertinya iya
itulah kepolosanku
walaupun sejenak

ego begitu melekat
untuk emosi
setidaknya diriku sendiri
dan aku tak bisa menyangkalnya

tugas berat
seumur hidup
dan itu karakter
yang aku pilih sebelum aku lahir

atau sebenarnya
aku belum memilih
dan itu telah ditunjukkan
kepadaku?

daun di meja 
dengan tanah
terkurung
rapi

memberiku keindahan,
kenapa?
karena dia tidak peduli
dia menghargai batasan.

Komentar

Postingan Populer